Viral Wanita Non-Muslim Masuk Masjid dan Ikut Sholat, Ending-nya Bikin Takjub
Beredar sebuah video di platform media sosial seperti YouTube yang memperlihatkan seorang wanita non muslim terlibat memasuki Masjid di sebuab kota Kanada.
Dalam video yang diunggah oleh akun @satu ayat, dikatakan bahwa wanita non muslim itu menggunakan pakaian normal ala barat dan terlihat mengikuti gerakan jamaah yang lagi melaksanakan sholat hingga sampai selesai.
Meskipun tidak mengerti cara sholat, wanita tersebut tetap mengikuti gerakan solat walaupun terkadang tertinggal dari jamaah.
Setelah solat selesai, wanita non muslim ini menemui Iman dan bertanya beberapa hal.
"Jadi disini tidak ada yesus?," tanya wanita non muslim tersebut.
"Yesus itu ada tetapi dia seorang nabi, tapi dia bukan anak dari Tuhan," jawab Iman sambil menggendong anaknya.
Iman itu menjelaskan dengan panjang, wanita iyu terlihat asyik mendengar cerita tersebut.
Setelah beberapa hari kemudian, wanita itu datang kembali ke tempat Iman nya dan wanita non muslim itu ingin memasuki Islam.
Iman itu memberikan beberapa pertanyaan ke wanita non muslim dan wanita itu mulai bersyahadat.
Video itu memberikan tanggapan dan juga perhatian para warganet.
"MasyaAllah jujur rasanya terharu dan takjub saat melihat dia meniru gerakan shalat. Jangan memandang baju yg di kenakan, karena siapa tau orang itu sedang diberikan petunjuk oleh Allah Subhana Wa Ta’ala. Yah itulah islam selalu welcome dengan siapapun. Allah sll memiliki cara unik agar hamba yg terpilih bisa meraih HidayahNya. Semoga selalu istiqomah 🥰🥰," tulis @Dianxxx
"Tingkatkan iman....yg lain dapat hidayah jngn sampai kita malah malas," tulis @aswanxxxx
"Alhamdulillah...smg mnjadi muslimat sholehat..istiqomah," tambah @yasjaxzzz
Komentar