Viral Momen Driver Ojol Berbagi Roti dengan Anaknya
Viral
seorang drivel ojek online (ojol) membagi makanan dengan dua anaknya. Mereka
terlihat lahap menyantap sepotong roti di pinggir jalan.
Dalam
video yang diunggah oleh akun Instagram @deckykurniawan, tampak keluarga kecil
sedang menepi di pinggir jalan. Mereka duduk di trotoar pejalan kaki sambil
menikmati sepotong roti. Terlihat sang
driver ojol menyuapi anaknya yang laki-laki. Ia tampak menyodorkan roti dialasi
kertas ke mulut anaknya.
Anak
perempuan yang lebih besar tampak tidak sabaran, padahal anak cowo yang kecil
itu belum selesai ngunyah. Terlihat anak perempuannya sudah menunggu giliran
untuk mencicipi rotinya juga. Sementara ayahnya yang driver ojol tersebut
tampak mencicipi dari sisa-sisa anaknya.
Namun sang ayah terlihat sangat tulus dan sayang sekali kepada kedua
anaknya.
“Dapet
momen indah yang bikin hati mewek, maaf ya pak aku record tanpa ijin,” tulis di
keterangan video.
Momen
kebersamaan driver ojol dengan kedua anaknya membuat netizen ikut terharu.
“Ga
tega, ikutan mewek, semoga kalian sebentar lg seneng, sukses dunia akhirat
yaa,” tulis pemilik akun @f_ferdianti.
“Org
kaya raya yg ayahnya selalu sibuk dang a perhatian… akan iri sm org miskin yg
begini..,” tulis pemilik akun @baytie_neng.
“tetap
semangat ya pa ! semoga lancer risky 2 nya Aamiin… selalu berdoafan betsukur !
bapa klrg diberikan kesehatan! Aamiin,” tulis pemilik @kania_wiradisastra.
“Sehat
selalu pak, semoga keringatmu menjadi berkah
buat keluarga. Aaamiin,” tulis @nurhasiah18.

Komentar